#KabinetKolaborasi
Himpunan Mahasiswa Teknologi Informasi
Universitas Udayana
Program Kerja
Daftar Program Kerja HMTI Periode 2022
Semnas TI merupakan sebuah event yang memiliki tujuan untuk memperluas ilmu dan wawasan masyarakat tentang teknologi yang sedang naik daun. Tahun ini Semnas TI akan mengusung tema tentang peran seorang Business Intelligence di masa pandemic seperti ini.
SEMNAS TI
Tirta Yatra HMTI merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan dalam rangkaian melakukan persembahyang ke pura-pura di Bali, dengan tujuan memohon doa restu dalam menjalankan roda himpunan selama setahun periode kedepan, oleh seluruh mahasiswa TI.
TIRTA YATRA HMTI
Permikomnas merupakan singkatan dari Perhimpunan Mahasiswa Informatika dan komputer nasional. Permikomnas sendiri merupakan sebuah komunitas yang terdiri dari banyak himpunan mahasiswa program studi informatika dan komputer di seluruh Indonesia.
PERMIKOMNAS WILAYAH XIII
Studi Ekskursi merupakan sebuah kegiatan eksternal dimana mahasiswa TI berkunjung ke universitas-universitas lain untuk melihat bagaimana sih teknik belajar disana dan apa saja teknologi yang sudah berkembang diluar kampus TI.
STUDI EKSKURSI HMTI
Baksos TI merupakan sebuah kegiatan pengabdian yang dilakukan oleh mahasiswa Teknologi Informasi dengan cara memberikan bantuan kepada desa-desa dan sekolah-sekolah yang kurang mampu.
BAKSOS TI
IT-Versary merupakan sebuah perayaan ulang tahun Program Studi Teknologi Informasi. Kegiatan ini biasanya diwarnai dengan adanya pemotongan tumpeng, kegiatan pertunjukan, dan kegiatan perlombaan antar angkatan yang memiliki arti untuk membuat ikatan antar angkatan menjadi semakin erat.
IT-VERSARY
IT-Esega merupakan sebuah event kompetisi e-sport yang selalu diselenggarakan setiap tahunnya oleh HMTI. IT-Esega sendiri merupakan kompetisi yang terbuka untuk umum jadi siapa saja boleh ikut. IT-Esega memiliki 3 cabang lomba e-sport yaitu PUBG Mobile, Mobile Legend dan Dota 2.
IT-ESEGA
ITCC merupakan ajang kompetisi Teknologi Informasi yang berskala nasional. ITCC sendiri merupakan event terbesar yang ada di Program Studi Teknologi Informasi. ITCC memiliki sasaran peserta lomba dari tingkat SMA/SMK sampai tingkat mahasiswa dan umum.
ITCC
Sporti merupakan sebuah pekan olahraga antar angkatan bagi mahasiswa program studi Teknologi Informasi seluruh angkatan yang sedang aktif akan diadu pada event ini dalam bidang olahraga. Kegiatan ini juga ditujukan untuk menjadi wadah refreshing bagi seluruh mahasiswa TI yang sekiranya sudah penat belajar didalam kelas terus.
SPORTI
Build-IT merupakan sebuah kegiatan HMTI yang memiliki tujuan untuk memberikan pelatihan kepada mahasiswa baru khususnya materi tentang algoritma pemrograman dan konsep basis data.
BUILD-IT
Musang HMTI atau Musyawarah anggota HMTI merupakan kegiatan musyawarah yang bertujuan untuk melakukan evaluasi terhadap fungsionaris HMTI sebelumnya sekaligus melakukan pemilihan ketua HMTI periode berikutnya.
MUSANG HMTI
Pilmapres TI merupakan kegiatan yang bertujuan untuk mewadahi potensi mahasiswa Program Studi Teknologi Informasi juga sekaligus memilih wakil Program Studi untuk membawa nama Program Studi di Pemilihan Mahasiswa Berprestasi Fakultas Teknik.
PILMAPRES TI
PKM TI secara umum bertujuan untuk mempersiapkan sumber daya mahasiswa Teknologi Informasi yang berorientasi ke masa depan sehingga menjadi lulusan yang unggul, mandiri, dan berbudaya, serta memandu mahasiswa Teknologi Informasi menjadi pribadi yang tahu dan taat aturan, kreatif dan inovatif, serta objektif dan kooperatif dalam membangun keragaman intelektual.